Hindari Jalan Berlubang, Dua Pemotor 'Adu Banteng'



Hindari jalan berlubang Sepeda Motor Supra vs Smash adu banteng di Jalan Raya Carangrejo, Sampung pada Sabtu, (04/07) kemarin sekira malam pukul 20.00 wib.

Kapolsek Sampung, Marsono membenarkan kejadian kecelakaan lalu lintas (lakalantas) yang melibatkan motor Supra vs Smash tersebut.





"Honda Supra warna merah hitam dengan Nopol AE 2716 V dikendarai oleh Casika, (17 tahun), Warga Desa Sukatani, Kecamatan Anjatan, Kabupaten Indramayu membonceng Ciko Dwi Andika, (14 tahun), Warga Dukuh Nglambong, Desa Kecamatan Badegan"

"Sedangkan Smash berwarna biru dikendarai oleh Katiban, (50 tahun), Warga Dusun Desa Tulung, Kecamatan Sampung membonceng istrinya Mariyati, (42 tahun) dan anak kandung, Muhhafid, (8 tahun)," ungkapnya.





Kapolsek menjelaskan kronologis kejadian, bermula saat Honda Supra melaju di Jalan Raya Carangrejo, Sampung dari arah utara ke selatan.

"Karena jalan berlobang, pengemudi Honda Supra mengambil lajur kanan untuk mencari jalan bagus. Tapi apes kebetulan dari arah selatan Sepeda Motor Smash sedang melintas, sehingga tabrakan pun tak terhindarkan," jelasnya.





Akibat laka tersebut, lanjut Kapolsek, korban mengalami luka-luka dan langsung dilarikan ke RSU Darmayu.

"Pengendara Motor Supra (Casika) luka babras dibagian wajah sebelah kiri sudah dibawa pulang. Sementara pengendara Smash (Katiban) luka babras bagian wajah kanan dan patah pada jari manis tangan kanan, istri (Mariyati) luka babras pada kaki kiri," pungkasnya. * (han/and)

0/Post a Comment/Comments

Dibaca :